Abstrak RSS

Penyuluhan Peningkatan Pengetahuan Masyarakat Desa Nanjung Jaya Kecamatan Kersamanah Kabupaten Garut Berkaitan Dengan Pelaksanaan Kewajiban Perpajakan

Penyuluhan Peningkatan Pengetahuan Masyarakat Desa Nanjung Jaya Kecamatan Kersamanah Kabupaten Garut Berkaitan Dengan Pelaksanaan Kewajiban Perpajakan
Dr. Zainal Mutaqin, S.H., M.H. (Anggota)
Universitas Padjadjaran, Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran Tahun 2011
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran Tahun 2011

Pajak merupakan salah satu sumber pendapatan negara yang digunakan untuk membiayai pengeluaran-pengeluaran negara, salah satunya untuk melaksanakan pembangunan. Pemungutan pajak sifatnya dapat dipaksakan dan tanpa imbalan yang dapat dinikmati langsung oleh pembayarnya, berdasarkan undang-undang perpajakan yang hams sudah dibentuk sebelumnya. Masalah penerapan undang-undang pajak dalam rangka self assessment system sangat dipengaruhi antara lain oleh kesadaran hukum masyarakat , karena itu penting untuk dilakukan sosialisasi peraturan tersebut kepada masyarakat. Penyuluhan kali ini dilakukan di Desa Nanjung Jaya Kec. Kersamanah Kab. Garut dengan tujuan untuk memberikan pengetahuan kepada khalayak sasaran di desa tersebut tentang berbagai peraturan perundang-undangan perpajakan yang saat ini berlaku di Indonesia dan sekaligus mendorong khalayak sasaran untuk melaksanakan kewajibannya secara mandiri. Penyuluhan dilakukan dengan metode ceramah dan diskusi untuk memberikan pemahaman kepada khalayak sasaran, sehingga pada akhirnya mereka dapat memahami hak dan kewajibannya sebagai warga negara dan sebagai wajib pajak. Kegiatan penyuluhan ini diharapkan bukan hanya sekedar menambah wawasan dan pengetahuan sesaat tentang masalah perpajakan, namun lebih jauh dapat menumbuhkan kesadaran untuk membayar pajak. Memang benar, hasil penyuluhan belum dapat dilihat setelah penyuluhan dilaksanakan karena memerlukan rentang waktu yang cukup panjang untuk menilainya, tetapi paling tidak khalayak sasaran dapat mengetahui dan mengerti peranan pajak bagi kelangsungan hidup bangsa dan negaranya.

Download: .Full Papers