Abstrak RSS

Buku Kerja (Workbook) Konseling untuk Mengatasi Masalah Keterlambatan Penyelesaian Skripsi Panduan Konselor untuk Mengubah Persepsi tentang Subjective Control & Value pada Mahasiswa dengan Tingkat Engagement Pengerjaan Skripsi yang Rendah

Buku Kerja (Workbook) Konseling untuk Mengatasi Masalah Keterlambatan Penyelesaian Skripsi Panduan Konselor untuk Mengubah Persepsi tentang Subjective Control & Value pada Mahasiswa dengan Tingkat Engagement Pengerjaan Skripsi yang Rendah
Rika Dwi Agustiningsih, Dr. Surya Cahyadi
Universitas Padjadjaran
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran
,

Model konseling dirancang karena adanya kebutuhan dari Perguruan Tinggi untuk mendorong peserta didiknya agar dapat menyelesaikan studinya secara tepat waktu. Hal ini berarti bahwa mahasiswa dituntut untuk dapat menyelesaikan tugas akhir atau skripsinya mengikuti aturan dan ketentuan waktu yang telah ditetapkan oleh perguruan tinggi. Aktivitas penyusunan skripsi yang panjang dan memiliki waktu pengerjaan yang fleksibel, baik dalam pengerjaan mandiri maupun bimbingan dengan dosen, membuat mahasiswa harus mampu menentukan apakah ia akan menggunakan waktunya untuk fokus dalam mengerjakan skripsi atau untuk melakukan aktivitas lainnya. Proses pengerjaan skripsi terdiri dari tiga tahapan besar, yaitu penentuan fenomena yang diawali dengan menentukan topik penelitian, mencari literatur yang berkaitan dengan topik, mengidentifikasi fenomena terkait dengan topik pembahasan, melakukan analisis mengenai keterkaitan antara fenomena yang terjadi dengan landasan teori, yang harus dilalui mahasiswa melalui seminar usulan penelitian. Kedua, pengambilan data di lapangan atau laboratorium, dimulai dengan menentukan desain penelitian, merancang alat ukur, hingga penulisan hasil analisisnya dalam bentuk tulisan terstruktur, hasil temuan skripsi dipaparkan dalam seminar hasil penelitian. Terakhir, pembahasan hasil penelitian yang diakhiri dengan siding ujian sarjana yang terdiri dari ujian skripsi dan ujian komprehensif. Mahasiswa dapat mengalami permasalahan pada tahapan tertentu yang menghambat pengerjaan skripsi hingga berdampak pada keterlambatan studi.

Download: .Full Papers