Abstrak RSS

Produktivitas Perairan

Produktivitas Perairan
Dr. Ir. Zahidah, M.S
Universitas Padjadjaran, Unpad Press
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Unpad Press

Secara garis besar dialam ini terdapat 2 tipe utama ekosistem perairan, yaitu: 1. Ekosistem perairan mengalir atau disebut juga ekosistem riverine, ada pula yang menyebutnya ekosistem lotik, atau running waters. Contoh ekosistem perairan mengalir adalah sungai. 2. Ekosistem perairan tergenang atau disebut juga ekosistem lacustrine, ada pula yang menyebut ekosistem lentik, atau disebut pula still waters. Contoh perairan tergenang adalah danau, dan kolam. Selain kedua ekosistem yang jelas perbedaannya terdapat pula satu ekosistem yang memperlihatkan kondisi keduanya. Dengan kata lain perairan tersebut merupakan gabungan dari perairan mengalir dan perairan tergenang. Contoh dari perairan gabungan ini adalah waduk, atau situ. Materi tipologi ekosistem perairan diberikan pada awal perkuliahan mengingat pengetahuan mengenai tipe-tipe perairan beserta sifat dan persamaan serta perbedaan dari tipe-tipe perairan merupakan pengetahuan dasar yang harus dimiliki oleh mahasiswa sebelum mahasiswa mampu menduga/menghitung produktivitas perairan dengan tipe yang berbeda. Materi tipologi ekosistem akan terdiri dari dua kegiatan belajar yaitu ekosistem perairan mengalir, ekosistem perairan tergenang dan ekosistem gabungan.

Download: .Full Papers