Abstrak RSS

Keberlanjutan Pengembangan Geopark Nasional Ciletuh Palabuhan Ratu Dalam Perspektif Infrastruktur (Sustainable Development Of Geopark National Ciletuh-palabuhanratu In The Infrastructure Perspective)

Keberlanjutan Pengembangan Geopark Nasional Ciletuh Palabuhan Ratu Dalam Perspektif Infrastruktur (Sustainable Development Of Geopark National Ciletuh-palabuhanratu In The Infrastructure Perspective)
Yerry Yanuar, Zuzy Anna, Mega Fatimah Rosana, Achmad Rizal, Adjat Sudrajat, Zulfiadi Zakaria
Universitas Padjadjaran, Jurnal Sosek pekerjaan Umum, Vol. 10.1, April 2018, hal 64 - 76
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Jurnal Sosek pekerjaan Umum, Vol. 10.1, April 2018, hal 64 - 76
, , , , ,

Geopark CiIetuh adalah salah satu potensi wisata Jawa Barat yang akan dikembangkan menjadi berkelas internasional (global Geopark). Sayangnya sampai sekarang salah satu variable penting yang menunjang tujuan menjadi Global Geopark yaitu infrastruktur baik jalan maupun penunjang lainnya masih dirasakan jauh dari selayaknya. penelitian ini dilakukan untuk menganalisis persepsi sosial masyarakat yang ada terhadap pengembangan Ciletuh sebagai Kawasan Geopark dan keberlanjutan pengembangan Ciletuh sebagai Kawasan Geopark berdasarkan infrastruktur penunjang yang tersedia. Metoda yang digunakan adalah analisis persepsi dan Rapid Appraisal (RAP) untuk Model Kelayakan Geopark Ciletuh-Palabuhanratu (RAP-Geopark). Hasil studi persepsi terhadap kondisi infrastruktur pada turis lokal dan turis asing menunjukkan ketidak puasan sebesar 61% sampai 100%, dimana mereka menyatakan bahwa infrastruktur jalan masih buruk, sehingga membutuhkan waktu cukup lama untuk mencapai lokasi, fasilitas transportasi lokal yang sangat minim (kebanyakan harus menggunakan kendaraan pribadi), kurang penerangan jalan, dan kurangnya iinfrastruktur penunjang lainnya seperti toilet umum, penginapan, internet, dan air bersih di lokasi Geopark. Hasil analisis juga menunjukkan nilai keberlanjutan yang rendah dari infrastruktur Geopark yaitu di bawah 50%. Penelitian merekomendasikan pengembangan infrastruktur baik jalan maupun fasilitas lainnya untuk keberlanjutan pengembangan Geopark Ciletuh secara Global.

Geopark CiIetuh is one of the tourism potential of West Java which will be developed into international class (global Geopark). Unfortunately until now one of the important variables that support the goal of becoming Global Geopark, the infrastructure both road and other support is still far from expectations. The purpose of this study are to analyze existing social perceptions of the community towards the development of Ciletuh as Geopark Area and to analyze the sustainability of development of Ciletuh as Geopark Area based on available supporting infrastructure. The method used is perception analysis and Rapid Appraisal (RAP) for the Geopark Ciletuh-Palabuhanratu Feasibility Model (RAP-Geopark). The results of perceptual studies on the condition of infrastructure for local and foreign tourists show 61% to 100% dissatisfaction, where they state that road infrastructure is so bad that it takes a longer time to reach the location, local transport facilities are minimal (so most tourists must use private vehicles), lack of street lighting, and lack of supporting infrastructure such as places of worship, public toilets and lodging at Geopark locations. The analysis results also indicate the low sustainability value of Geopark infrastructure that is below 50%. The study recommends the development of sustainable and green infrastructure both roads and other facilities for the sustainability of the development of global Geopark Ciletuh.

Download: .Full Papers