Abstrak RSS

Sebutir Mustika Dalam Khasanah Sastra Nusantara Sebuah Resepsi

Sebutir Mustika Dalam Khasanah Sastra Nusantara Sebuah Resepsi
kalsum
Unpad
Indonesia
Unpad
, ,

Kepemimpinan merupakan hal yang memiliki kepentingan sangat mendasar bagi umat manusia pada setiap bangsa, setiap negara, dan setiap zaman. Kepemimpinan seseorang akan sangat menentukan kesejahteraan lahir batin bagi kehidupan rakyat yang dipimpinnya. Betapa besar peran yang terkandung dalam hati nurani, pikiran, dan itikad para pemimpin, untuk menentukan kebahagiaan atau musibah bagi rakyat semesta. Secara kodrati, pada tangannya terdapat kuasa yang lebih dari yang lain untuk berbuat sesuatu bagi rakyatnya. Pantaslah dalam hadis dikemukakan bahwa seorang pemimpin yang memimpin secara adil dalam sehari, sama dengan pahala manusia biasa yang beramal dalam rentang waktu beberapa puluh tahun (dari siaran televisi). Oleh karenanya pemimpin bisa berbuat banyak dalam konteks baik atau dalam konteks kebalikannya. Dengan demikian, terhadap seorang pemimpin dijatuhi salah satu pilihan dari dua image kepemimpinan yang dinilai oleh rakyatnya.

Download: pdf