Abstrak RSS

Pemetaan dan Pemanfaatan Modal Sosial dalam Penanggulangan Kemiskinan di Jawa Barat

Pemetaan dan Pemanfaatan Modal Sosial dalam Penanggulangan Kemiskinan di Jawa Barat
Caroline Paskarina, S.IP., M.Si., dkk.
Unpad
Indonesia
Unpad
, , ,

Selama lebih dari 30 tahun, Indonesia telah menerapkan model pembangunan dengan penekanan pada pertumbuhan ekonomi yang ditandai dengan laju pertumbuhan ekonomi dan tingkat pendapatan per kapita masyarakat. Sebagai prakondisi dari penerapan model pembangunan semacam ini, dilakukan modernisasi dalam seluruh aspek kehidupan masyarakat. Hal ini tidak mengherankan karena pada dekade 1970-an, di masa awal pembangunan Indonesia, paradigma modernisasi menjadi kerangka pikir bahkan ideologi yang melandasi kebijakan dan praktik pembangunan di Indonesia. Modernisasi yang dibawa melalui pembangunan berdampak pada perubahan sosial dan budaya di Indonesia, termasuk dalam hal kapasitas modal sosial.

Download: pdf