Abstrak
Penggunaan Peribahasa Sunda sebagai Sumber Kearifan Lokal di Kecamatan Luragung
Sugeng Riyanto, Tatang Suparman, Wagiati
Universitas Padjadjaran, Jurnal Peribahasa Luagung
Bahasa Indonesia
Universitas Padjadjaran, Jurnal Peribahasa Luagung
Bahasa Sunda, kearifan lokal, kebudayaan, peribahasa
Bahasa merupakan warisan budaya dan kearifan lokal. Banyak nasihat dan pekerti baik tersirat melalui bahasa. Bahasa Sunda sarat dengan peribahasa yang berisikan nasihat dan budi pekerti. Bahasa Sunda sebagai bahasa terbesar kedua penuturnya di Indonesia tentu berperan penting dalam menunjang kearifan budi bangsa Indonesia. Peribahasa Sunda merupakan kumpulan kearifan lokal yang tersimpan rapih dalam bahasa, terutama berisi nasihat dan contoh pekerti yang baik. Penelitian yang dilakukan ini bertujuan untuk membuktikan bahwa bahasa Sunda, melalui peribahasa, berperan penting dalam menyumbang kearifan bangsa. Penelitian itu berancangan kualitatif. Penelitiannya berupa penelitian lapangan. Lokasi penelitian berada di Kecamatan Luragung, Kabupaten Kuningan. Data dikumpulkan dari dua belas pembahan yang berbahasa pertama Sunda dan antara 13 tahun dan 47 tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa informan muda jauh lebih sedikit menguasai peribahasa daripada informan dewasa. Semua informan menganggap penting untuk mengetahui peribahasa Sunda tetapi menyayangkan bahwa generasi muda kurang memiliki kesempatan untuk mempelajarinya dan antara lain juga terdesak oleh bahasa Indonesia. Semua informan bangga pada bahasa Sunda sebagai bahasa daerah dan sebagai penyimpan kebudayaan.