Abstrak
Pengaruh Pendidikan Kesehatan Melalui Film Terhadap Niat Dan Keikutsertaan Ibu Pada Tes Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) Dl Kabupaten Karawang
Sri Mulyati, Oki Suwarsa, lnsi Farisa Oesy Arya
Universitas Padjadjaran
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran
Film, Keikutsertaan, niat, pendidikan kesehatan, Tes IVA
Kanker serviks di Indonesia menempati urutan kedua terbanyak dari seluruh jenis kanker pada wanita dan jenis kanker ini menyebabkan kematian wanita akibat kanker yang paling utama.Tingginya angka kematian akibat kanker serviks disebabkan karena wanita tidak menjalani pemeriksaan secara dini.Kejadian kanker serviks yang merupakan dapat dicegah dengan deteksi dini dengan Tes IVA.Target cakupan dari program tes IVA di Kabupaten Karawang belum memenuhi target sasaran.Salah satu upaya yang dapat mempengaruhi niat dan keikutsertaan ibu pada deteksi dini kanker serviks adalah pendidikan kesehatan melalui film.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan melalui film terhadap sikap ibu pada tes IVA di Kabupaten Karawang. Jenis penelitian ini adalah nonrandomized controlled trial dengan rancangan nonrandomized within group design. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik consecutive sampling pada 60 responden.Analisis bivariat yang digunakan pada penelitian ini adalah uji wilcoxon.Hasil penelitian menunjukkan ter·dapat pengaruh positif pendidikan kesehatan melalui film terhadap niat ibu (P<0,05) dengan peningkatan median (rentang) skor niat dari 25 (0-50) menjadi 100 (0-100), terdapat pengaruh positif pendidikan kesehatan melalui film terhadap keikutsertaan ibu dari 0 orang (0%) menjadi 36 orang (60%) yang ikutserta pada tes IVA.Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat pengaruh positif pendidikan kesehatan melalui film terhadap niat dan keikutsertaan ibu pada tes IVA.Pada penelitian ini disarankan agar pendidikan kesehatan melalui film dapat digunakan sebagai salah satu metode pada program tes IVA di Kabupaten Karawang.