Abstrak
Uji Aktivitas Penurunan Kadar Kolesterol Dari Ekstrak Etanol Tumbuhan Garcinia Xanthochymus Pada Mencit Putih (Mus Musculus)
Darwati , Glorida P. Supriyatna
Universitas Padjadjaran, Prosiding Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia III (SN KPK III) "Teori dan Aplikasi Sains dalam Isu Globalisasi Lingkungan, Profesionalisasi Pembelajaran dan Kewirausahaan", Aula Gedung F Lantai III FKIP UNS, Surakarta 7 Mei 2011, ISBN : 978-979-1533-85-0
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Prosiding Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia III (SN KPK III) "Teori dan Aplikasi Sains dalam Isu Globalisasi Lingkungan, Profesionalisasi Pembelajaran dan Kewirausahaan", Aula Gedung F Lantai III FKIP UNS, Surakarta 7 Mei 2011, ISBN : 978-979-1533-85-0
Garcinia xanthochymus, Kolesterol, Mus musculus
Garcinia xanthochymus merupakan tumbuhan yang kaya dengan senyawa fenol. Beberapa senyawa mumi dad tumbuan ini telah dilaporkan aktif sebagai antioksidan. Telah dilakukan uji aktivitas antioksidan penurunan kadar kolesterol dalam darah dari ekstrak tumbuhan Garcinia xanthochymus pada mencit puitih (Mus nusoulus). TUGS percobaan dikondisikan selama dua minggu hingga kadar kolesterol dalam serum mencapai 130 mg/dL. Selanjutnya dilakukan uji dengan pemberian eksrak dengan dosis 0, 25, 50, 75, 100, dan 125 mg/kg bb selama empat minggu.Tiap minggu diukur kadar kolesterolnya. Dari hasil percobaan terlihat bahwa ekstrak etanol dari kulit batang G, xanthochymus memberikan aktivitas penurunan kadar kolesterol dalam darah tikus. Feningkatan dosis ekstrak yang diberikan menunjukkan semakin tinggi aktivitas penurunan kadar kolesterol dalam darah tikus. Dosis 75.100, dan 125 pada minggu ketfga dan keempat kadar kolesterol dari mencit cenderung tidak terbaca lagi (LO) yang artinya bahwa dosis pemberian ekstrak dibawah 100 mg/bb. Berdasarkan data tersebut disimpulkan bahwa ekstrak kulit batang lumbuhan G, xanthochymus berpotensi untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah.