Abstrak
Uji Toksisitas Limbah Cair Penyamakan Kulit Terhadap Reproduksi Dan Pertumbuhan Daphnia carinata King-Toxicity Test Of Tannery Liquid Waste Disposal To Reproduction Daphnia carinata King
Nia Rossiana
Unpad
Indonesia
Unpad
Acute toxicity, Chronic toxicity, Daphnia carinata King., LC50-48 hours, LC50-48 jam, Limbah cair industri penyamakan kulit, Tannery liquid waste disposal, toksisitas akut, toksisitas kronis
Penelitian tingkat toksisitas akut LC50-48 jam limbah cair industri penyamakan kulit, daya reproduksi dan pertumbuhan D. carinata King telah dilakukan. Nilai LC50-48 jam diperoleh dengan menggunakan Minitab Probit Analysis. Parameter yang digunakan dalam uji toksisitas kronis adalah jumlah neonate dan frekuensi kelahiran neonate yang dihitung selama 21 hari pengamatan. Pengukuran panjang dan lebar tubuh neonate dilakukan selama uji toksisitas kronis berlangsung.. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai LC50-48 jam limbah cair industri penyamakan kulit adalah sebesar 3500ppm. Berdasarkan ketentuan standar uji toksisitas LC50-48 jam menurut IMCO, FAO, UNESCO, WMO dan Groups of Experts (1973), limbah cair industri penyamakan kulit termasuk ke dalam kategori racun Hasil uji toksisitas kronis menunjukkan neonate D. carinata pada limbah cair industri penyamakan kulit berjumlah 12 ekor dengan frekuensi reproduksi 3-5 kali dan ukuran panjang serta lebar tubuh adalah 823,4 µm dan 508,3 µm.
A biological test of tannery liquid waste disposal to D. carinata has been done. Parameters that observed for chronic toxicity were total of neonate and frequency of brood during 21 days. Neonate sizes (length and width) measured during the chronic test. Data analysis for chronic toxicity used Anova test and if the result is significant, continued by Duncan test. The result show that LC50 value of tannery liquid waste disposal is amount 3500 ppm. Based on toxicity test standard by IMCO, FAO, UNESCO, WMO dan Groups of Experts (1973), tannery liquid waste disposal classified as toxic category. For chronic test result, total neonate of D.carinata in tannery liquid waste disposal is amount 12 with frequency of brood 3-5 times, the length and width are 823,4 µm dan 508,3 µm.