Abstrak RSS

Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pelaksanaan Bantuan Operasional Kesehatan (Bok) 2011 : Suatu Kajian Literatur

Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pelaksanaan Bantuan Operasional Kesehatan (Bok) 2011 : Suatu Kajian Literatur
Rita Nurcahyani, Dewi Marhaeni DH, Nita Arisanti
Unpad
Indonesia
Unpad
, , ,
Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) adalah terobosan baru dari Kementrian Kesehatan RI untuk mengatasi masalah kekurangan biaya operasional puskesmas yang menitikberatkan pada upaya kegiatan promotif dan preventif. Pada tahun 2010 dana BOK didistribusikan dengan mekanisme Bantuan Sosial (Bansos) dan pada tahun 2011 mekanisme ini diganti menjadi Tugas Pembantuan (TP). Pendistribusian dengan mekanisme TP ini sering mengalami kendala administratif sehingga mengakibatkan keterlambatan pencairannya ke Kabupaten dan berdampak pada Puskesmas. Penulisan artikel ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi pelaksanaan BOK tahun 2011 dan merupakan sebuah kajian literatur. Hasil kajian ini menunjukan bahwa ada beberapa faktor utama yang merupakan faktor penghambat pelaksanaan BOK tahun 2011, oleh karena itu perlu dilakukan suatu evaluasi atau kajian mengenai mekanisme penyaluran dana BOK yang tepat agar dapat mengurangi permasalahan yang ada. Diharapkan juga para petugas kesehatan meningkatkan kemampuan, kapasitas dan kesiapannya dalam pelaksanaan kegiatan yang didanai dari BOK ini, agar tujuan utama dari pemberian dana BOK ini dapat tercapai.

Health Operational Assistance (BOK) is a new breakthrough of the Ministry of Health to address the problem of lack of operational cost centers that focus their efforts on promotion and prevention activities. In 2010 BOK funds distribution by Bantuan Sosial (Bansos) and 2011 was renamed Tugas Pembantuan (TP). The distribution of TP mechanism often had administrative obstacles resulting in delays in liquefaction to the districts and the impact to Primary Health Care. The aim of this study is to determine factors influencing the implementation of BOK in 2011 and this is a literature review study. The results of the review indicate that there are several key factors in the implementation of BOK in 2011, therefore it is necessary for an evaluation or assessment of the mechanism BOK appropriate funds in order to reduce the problem. It is expected that health workers to improve, capacity and readiness in the implementation of activities funded from the BOK is, that the main goal of the funding BOK can be achieved.

Download: .pdf