Abstrak RSS

Mineralisasi Logam Dasar di Daerah Cisungsang Kabupaten Lebak, Banten

Mineralisasi Logam Dasar di Daerah Cisungsang Kabupaten Lebak, Banten
Rosana, M.F.,
Unpad
Indonesia
Unpad
, ,

Daerah Cisungsang termasuk dalam wilayah Desa Cisitu-Cikadu, Kecamatan Cikotok, Kabupaten Lebak, Banten. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi karakteristik batuan alterasi dan mineralisasi, serta menentukan luas penyebarannya dan asosiasi dari mineralisasi logam dasar dan logam mulia, untuk kemudian ditentukan potensi dari kandungan mineral logam dasarnya yang bernilai ekonomis. Metoda penelitian yang diaplikasikan adalah berupa penelitian lapangan yang mencakup pemetaan geologi, pemetaan alterasi dan pengambilan conto batuan; selain itu untuk mendukung interpreretasi data lapangan, dilakukan penelitian laboratorium berupa analisis XRD, Kimia Unsur, Inklusi Fluida, dan Mineragrafi, serta Petrografi. Secara geologi daerah penelitian tersusun oleh batuan volkanik klastik berupa tuf, breksi, konglomerat dan anglomerat; batuan sedimen berupa batupasir, batugamping; serta batuan intrusi dangkal berupa andesit dan lava. Batuanbatuan tersebut berumur mulai dari yang paling tua sekitar umur Oligosen Awal (+ 38jt thn) hingga yang paling muda sekitar Kuarter (0,01 jt thn). Alterasi hidrotermal didaerah penelitian dapat dikelompokkan menjadi tiga zonasi alterasi, yaitu Zonasi Alterasi Propilit, Zonasi Alterasi Argilik, dan Zonasi Alterasi Silisifikasi. Selain itu juga terdapat zonasi mineralisasi logam dasar yang berupa urat (vein) kuarsa yang berasosiasi dengan mineral logam berupa galena, sphalerit, kalkopirit, pirit, markasit, arsenopirit, perak, bornit, kovelit dan malakit, serta hematite. Analisis kimia menunjukkan kandungan logam didominasi oleh kandungan unsur timah hitam (Pb) dengan jumlah lebih dari 45%, diikuti oleh unsur Fe, Zn dan Cu. Inklusi Fluida menunjukkan mineralisasi logam terbentuk pada suhu berkisar antara 240~300oC, dengan salinitas fluida kurang dari 5 wt% NaCl eqv.. Dari data tersebut maka tipe mineralisasi daerah penelitian dapat digolongkan pada mineralisasi hidrotermal tipe mesotermal.

Download: .pdf