Abstrak RSS

Mineralisasi Emas Epitermal Di Daerah Sako Merah Dan Manau, Jambi

Mineralisasi Emas Epitermal Di Daerah Sako Merah Dan Manau, Jambi
Rosana, M. F., Sunarie, C. Y., Saala, N. A., Arifullah, S., Hartono
Unpad,Bionatura-Jurnal Ilmu-ilmu Hayati dan Fisik Vol. 13, No. 2, November 2011: 235 - 247 ISSN 1411 - 0903
Indonesia
Unpad,Bionatura-Jurnal Ilmu-ilmu Hayati dan Fisik Vol. 13, No. 2, November 2011: 235 - 247 ISSN 1411 - 0903
, , , , , , , ,

Daerah penelitian terletak di daerah Sako Merah dan Manau, Provinsi Jambi, termasuk dalam wilayah Ijin Usaha Pertambangan (IUP) PT ANTAM Tbk. Sampel batuan diperoleh dari singkapan dan bawah permukaan (pemboran) yang mewakili elevasi singkapan. Di daerah Sako Merah, mineralisasi urat kuarsa terdapat pada batuan volkanik berjenis vitrik tuf, kristal tuf, lapili tuf, breksi tuf, dasit, dan andesit serta diorit. Zona alterasi dibagi menjadi tiga zona, yaitu propilitisasi, argilik, dan silisifikasi. Analisis inklusi fluida menunjukkan temperatur pembentukan mineralisasi berkisar antara 260°C-290°C dengan salinitas 1,6-2% wt NaC1 ekuivalen. Hasil XRD, menunjukkan adanya mineral lempung, illit, nakrit, dan serisit. Struktur urat kuarsa terdiri dari breksi, masif, dan amethyst. Tekstur urat kuarsa terdiri atas colloform, crustiform, comb, banding, drusy, saccharoidal, dan zoned crystal. Hasil mineragrafi terdiri dari pirit, magnetit, dan oksida besi, limonitlgutit. Di daerah Manau, mineralisasi urat kuarsa terdapat pada batuan volkanik berupa lapili tuf dan vitrik tuf. Zona alterasi dibagi menjadi empat zona, yaitu propilitisasi, sub-propilitisasi, argilik, dan silisifikasi. Struktur urat kuarsa terdiri dari breksia dan tekstur terdiri dari drusy, crustiform, zoned crystal dan saccharoidal. Hasil mineragrafi terdiri dari pirit dan oksida besi- Indikasi mineralisasi di daerah Sako Merah dan Manau, memiliki karakteristik yang relatif sama dengan model mineralisasi pada tipe epitermal sulfidasi rendah.

Research area is located in Sako Merah and Manau, Jambi Province. The area is part of PT ANTAM Tbk IUP’s area. The samples were collected from outcrop and core, that represent the elevation of each quartz vein outcrops. Mineralization quartz vein of Sako Merah area is developed at volcanic host rocks. These host rocks consist of vitric tuff, crystal tuff, lapilli tuff, breccia tuff, dacite, andesite and diorite. This area is divided into three alteration zones, they are propilitization, argillic, and silicification zones. The analysis of fluid inclusion shows temperature of quartz vein are ranging between 260°C-290°C and salinities are varies between 1-6-2% wt NaC1 equivalent. The result of XRD shows the clay mineral, illite, kaolinite, nacrite, and sericite. The structures of quartz vein are breccia, massive and amethyst. The textures of this quartz vein are colloform, crustiform, comb, banding, drusy, saccharoidal, and zoned crystal. The results of mineragraphy are pyrite, magnetite and iron oxide, limonite/goethite. Mineralization quartz vein of Manau area is developed at volcanic host rocks, lapilli tuff and vitric tuff. The Manau area is divided into four alteration zones, they are propilitization, sub-propilitization, argillic, and silicification zones. The structure of quartz vein is breccia and the textures of this quartz vein are drusy, crustiform, zoned crystal, and saccharoidal. The results of mineragraphy are pyrite and iron oxide, limonite/goethite. The mineralizations at Sako Merah and Manau have similarities characteristics with mineralization models at low sulphidation epithermal system.

Download: .pdf