Abstrak RSS

Pengaruh Proses Amoniasi Ampas Tebu Dengan Pemberian Urea Dan Amonium Sulfat Terhadap Kecernaan Bahan Kering Dan Bahan Organik Invitro

Pengaruh Proses Amoniasi Ampas Tebu Dengan Pemberian Urea Dan Amonium Sulfat Terhadap Kecernaan Bahan Kering Dan Bahan Organik Invitro
Diding Latipudin, Andi Mushawwir
Unpad, ISAA Publication No. 1/2012
Indonesia
Unpad, ISAA Publication No. 1/2012
, , , ,

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbedaan sumber amonia dengan berbagai tingkat serta kadar air yang berbeda, terhadap Kecernaan Bahan Kering (KcBK) dan Kecernaan Bahan Organik (KcBO). Penelitian ini dilakukan dengan cara eksperimental dengan rancangan dasar adalah Rancangan Acak Kelompol (RAK) 2 x 3 x 3, split split plot dengan tiga faktor dan 3 kali ulangan: faktor pertama sebagai petak utama adalah dua sumber amonia yang berbeda yaitu Urea dan Amonium Sulfat (ZA), faktor kedua sebagai anak petak adalah kadar amonia yang berbeda yaitu penyetaraan 3, 5, dan 7% amonia , dan faktor yang ketiga sebagai anak-anak petak adalah perbedaan kadar air yang berbeda yaitu 20, 30, dan 40%. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh nyata sumber amonia dan kadar amonia (P<0,01) terhadap KcBK dan KcBO. Kadar amonia berpengaruh nyata (P0,05) terhadap KcBO. Kadar air berpengaruh nyata (P0,05) terhadap KcBO. Terdapat interaksi antara sumber amonia dan kadar amonia terhadap KcBK dan KcBO. Interaksi juga terjadi antara kadar air dengan kadar amonia terhadap KcBK dan KcBO,dan sumber amonia dengan Kadar amonia dan kadar air terhadapKcBK dan KcBO.

Download: .pdf