Abstrak RSS

Satpol PP Dan KAMDAGRI

Satpol PP Dan KAMDAGRI
Muradi
Unpad
Indonesia
Unpad
,

Dalam hitungan bulan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kembali disorot oleh publik. Empat bulan lalu, Satpol PP menjadi bagian yang terpisahkan dari kerusuhan yang terjadi di Tanjung Priok saat upaya paksa dilakukan Satpol PP untuk menggusur warga sekitar Makam Mbak Priok yang dianggap keramat dan mengandung nilai-nilai kesejarahan. Dan dalam minggu ini, kembali coreng hitam ke muka Satpol PP, akibat ulah oknum anggotanya yang melakukan tindakan cabul kepada pasangan belia di sekita Monas. Hal yang menarik lainnya, adalah terbitnya Permendagri No. 26/2010 tentang Penggunaan Senjata Api bagi Anggota Satpol PP. Meski dipertegas bahwa peluru yang digunakan bukan peluru tajam, melainkan peluru hampa dan puluru karet, namun tetap saja itu mengundang pro dan kontra publik berkaitan dengan eksistensi Satpol PP.

Download: pdf.