Abstrak
Dialektika Status Dan Peran Perempuan Dalam Struktur Sosial Masyarakat Petani Peternak Sapi Perah
Siti Homzah, Munandar Sulaeman
Unpad
Indonesia
Unpad
Dialectic, Dialektika, peran, role, Social structure, status, struktur sosial
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : (1)Status dan peran perempuan pada struktur keluarga dan struktur sosial masyarakat peternak ; (2) Peran perempuan dalam pekerjaan nafkah dan pekerjaan rumah tangga dan (3) Proses dialektika status dan peran perempuan. Metode Penelitian Studi Kasus dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif Analisis data kualitatif pemahaman dilakukan dengan cara mengkategorisasi dan mengorganisasi data melalui mendalam (understanding verstehen) baik secara tekstual maupun kontekstual kemudian diinterpretasikan, sedangkan data kuantitatif dianalisis dengan Tabulasi silang dengan menghitung persentase. Hasil penelitian menunjukkan ; (1) Nilai-nilai status dan peran perempuan dalam struktur keluarga menunjukkan adanya proses tawar menawar (bergaining) melalui proses dialogis antara suami isteri didsasarkan atas potensi dan kontribusi baik dalam pekerjaan memelihara ternak maupun pekerjaan rumah tangga ; dalam struktur sosial , peran perempuan sebagai pencari nafkah sudah diterima sebagai kenyataan sosial melalui partisipasinya dalam usaha ternak sapi perah ; (2) Pencurahan tenaga kerja perempuan dalam usaha ternak sapi perah dan kegiatan rumah tangga sebesar 8 – 10 jam/hari , jauh lebih besar dari suami (6 – 10 jam/hari) ; (3) Proses dialektika dalam aspek kultur struktur maupun pola relasional menunjukkan telah terjadi pergeseran nilai, dimana perempuan telah mendapatkan penghargaan yang tinggi di masyarakat peternak dan perempuan telah diposisikan secara strategis (sebagai pengambil keputusan) dalam usaha nafkah keluarga serta terjadi relasi kemitraan yang fungsional antara laki-laki dan perempuan pada masyarakat peternak di daerah penelitian
The aims of this study is to determine: (1) The status and role of women in family structure and social structure of dairy farmer ; (2) The role of women in the income earning work and household (domestic ) work and (3) The dialectic process of status and role of women. Research methods by “Case Study” with qualitative and quantitative approach. Qualitative data analysis was done by way of categorize and organize data through in-depth understanding (understanding Verstehen), both textual and contextual later interpreted, while quantitative data were analyzed with cross tabulation by calculating the percentage.Results showed: (1) The values of the status and role of women in the family structure indicate a bargaining process through a process of dialogue between husband and wife based on the potential and contribution in both the work of raising livestock and household work; in social structure, the role of women as breadwinners have been accepted as a social reality through its participation in the dairy cattle business; (2) working hours of women who poured out in the dairy cattle business and household activities for 8-10 hours / day, far greater than the man (60-10 hours / day) ; (3) The process of dialectics in the aspect of culture, structure and the relational patterns indicate there has been a shift the values of cultur, where women have gained high appreciation in society of farmers and women have been positioned strategically (as decision maker) in business of the familys livehood and thereare a functional partnership relations between men and women in dairy farmer community in the study area.