Abstrak RSS

Studi Desktiptif Mengenai Iklim Keselamatan Kerja Pada Masinis PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) II Bandung

Studi Desktiptif Mengenai Iklim Keselamatan Kerja Pada Masinis PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) II Bandung
Muty Ceria Destilyta
Unpad
Indonesia
Unpad
,

Iklim keselamatan kerja merupakan sebuah konsep yang telah dikembangkan oleh para peneliti untuk menggambarkan lingkungan organisasi dan khususnya persepsi individu sebagai pegawai perusahaan terkait keselamatan perusahaan/organisasinya (Clissold, Gemma., 2004:2 ). Zohar (1980) mengatakan bahwa iklim keselamatan kerja dapat dilihat berdasarkan persepsi-persepsi pegawai mengenai lingkungan kerjanya. Iklim Keselamatan Kerja adalah persepsi pegawai mengenai lingkungan kerjanya terkait keselamatan, yaitu kebijakan-kebijakan, prosedur-prosedur, dan praktik-praktik yang didukung oleh perusahaan berhubungan dengan prinsip-prinsip keselamatan kerja (Zohar, 1980;2010). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran lengkap mengenai iklim keselamatan kerja pada Masinis PT. KAI Daop II Bandung, termasuk gambaran lengkap mengenai dimensi-dimensi yang mengukur iklim keselamatan kerja. Subjek dalam penelitian (N=62) adalah masinis PT. KAI Daop II Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Alat ukur pada penelitian ini adalah kuesioner iklim keselamatan kerja yang yang dimodifikasi dan dikembangkan dari kuesioner iklim keselamatan kerja asli milik Zohar (1980). Hasil reliabilitas alat ukur adalah 0,937. Hasil penelitian menunjukan bahwa mayoritas masinis PT. KAI Daop II Bandung merasakan iklim keselamatan kerja yang favorable (87,1 %). Sebagian kecil masinis PT. KAI Daop II Bandung merasakan iklim keselamatan kerja yang unfavorable (12,9%).

Download: .PDF