Abstrak RSS

Perancangan Program Padjadjaran Memory Rehearsal Application (PMRA) Sebagai Alat Untuk Optimasi Pemfungsian Working Memory Pada Anak Mild Intellectual Disability Dengan Usia Mental 4 – 5 Tahun

Perancangan Program Padjadjaran Memory Rehearsal Application (PMRA) Sebagai Alat Untuk Optimasi Pemfungsian Working Memory Pada Anak Mild Intellectual Disability Dengan Usia Mental 4 – 5 Tahun
Santi Novita Arieanti
Unpad
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Unpad
, , ,

Tidak semua anak memiliki pemfungsian working memory yang memadai. Anak yang memiliki masalah pada working memory mudah melupakan informasi yang baru saja ia lihat atau dengar. Kondisi working memory yang kurang optimal merupakan faktor kognitif yang mendasari terjadinya masalah belajar dan pencapaian akademik pada anak dengan intellectual disability taraf ringan. Intellectual disability taraf ringan adalah klasifikasi pada individu yang memiliki taraf kecerdasan antara 50-70. Intellectual disability kategori ringan merupakan anak yang tidak mampu mengikuti pada program sekolah biasa, tetapi ia masih memiliki kemampuan yang dapat dikembangkan melalui pendidikan walaupun hasilnya tidak maksimal. Pada penelitian ini peneliti merancang program padjadjaran memory rehearsal application yang dapat mengoptimalkan pemfungsian working memory pada anak dengan intellectual disability taraf ringan dengan usia mental 5 tahun. Tujuan penelitian ini adalah memperoleh hasil dari perancangan program pelatihan yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan fungsi working memory pada anak dengan intellectual disability taraf ringan dengan usia mental 5 tahun. Rancangan pelatihan program PMRA dilakukan dalam bentuk quasi experiment dengan desain within subject design. Pelatihan dilakukan kepada 4 anak mild intellectual disability dengan usia mental 5 tahun, selama 20 hari berturut-turut. Kegiatan yang dilakukan adalah latihan mengingat informasi baru untuk dinyatakan kembali dengan menggunakan media laptop. Informasi terdiri dari tugas-tugas yang disajikan dalam bentuk verbal dan visuo-spatial. Tugas verbal terdiri dari 4 level dan tugas visuo-spatial terdiri dari 7 level yang kesulitannya diberikan secara bertahap. Tugas verbal berupa deret angka dan tugas visuo-spatial berupa bentuk geometri. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan PMRA dapat mengoptimalkan pemfungsian verbal working memory dan pemfungsian visuo-spatial working memory pada anak intellectual disability dengan usia mental 5 tahun. Pemfungsian verbal working memory dan visuo-spatial working memory dapat dilatih menggunakan program PMRA untuk mengoptimalkan pemfungsian mencapai target kemampuan usia partisipan. Pemfungsian working memory dapat dilihat peningkatannya minimal setelah dilatih selama 8 hari. Anak intellectual disability taraf ringan dengan usia mental 5 tahun, dapat memahami instruksi yang diberikan setelah 6 kali pengulangan.

Not all children have adequate functioning of working memory. Children who have problems with working memory is easy to forget the information he had just seen or heard. Conditions are less than optimal working memory is a factor underlying cognitive learning problems and academic achievement in children with mild intellectual disability. Mild intellectual disability is a mild level of classification in individuals who have the intelligence level between 50-70. Mild intellectual disability who are not able to follow the regular school program, but he still has the ability that can be developed through education although the results are not optimal. This research, researchers designed a Padjadjaran Memory Rehearsal Application program that can optimize the functioning of working memory in children with mild intellectual disability with a mental age of 5 years old. The purpose of this study was to obtain the result of designing a training program that can be used to optimize the function of working memory in children with mild intellectual disability with a mental age of 5 years. The design of the training program PMRA carried out in the form of quasi experiment with design within subject design. Training conducted to 4 children with mild intellectual disability mental age of 5 years old, for 20 days. The activities are training given new information to be restated using laptop. The information consists of the tasks presented in the form of verbal and visuo-spatial. Verbal task consists of 4 levels and visuo-spatial tasks consist of 7 levels of difficulty given in stages. Verbal tasks such as sequence numbers and visuo-spatial tasks such as geometric shapes. The results showed that the training PMRA can optimize the functioning of verbal working memory and functioning of visuo-spatial working memory in children with intellectual disability mental age of 5 years old. Functioning of verbal working memory and visuo-spatial working memory can be trained to use the program to optimize the functioning PMRA reach the target age abilities of participants. Functioning of working memory can be seen minimal improvement after training for 8 days. Child with a mild level of intellectual disability mental age of 5 years, can understand the instructions given after 6 repetitions.

Download: .PDF