Abstrak RSS

Studi Mengenai Gambaran Sense Of Community Pada Pemain Game Online Yang Tergabung Dalam Guild/Clan

Studi Mengenai Gambaran Sense Of Community Pada Pemain Game Online Yang Tergabung Dalam Guild/Clan
Defryansyah Amin
Unpad
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Unpad
, ,

Komunitas pada zaman sekarang sedang marak berada di dunia maya atau dunia virtual, salah satunya adalah komunitas pada game online. Komunitas yang berada dalam game online ini biasa disebut dengan guild atau clan. Peneliti melihat fenomena tentang kehidupan komunitas pada pemain game online yang tergabung pada guild/clan tersebut. Interaksi yang berlangsung di dalam komunitas online tersebut dapat menghasilkan perubahan tingkahlaku (behavior) yang menunjukan bahwa sebuah komunitas memiliki arti mendalam bagi anggotanya, dalam ranah psikologi komunitas hal ini biasa disebut dengan sense of community. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana gambaran sense of community pemain game online yang tergabung dalam guild/clan. Subjek penelitian ini adalah 42 pemain game online yang tergabung dalam sebuah guild/clan didapatkan dengan mengguankan teknik total sampling atau sampling jenuh. Metode yang digunakan berupa penelitian non eksperimental dengan metode deskriptif serta pengumpulan data menggunakan kuesioner sense of community yang mengacu pada teori McMillan dan Chavis (1987).Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sense of community para anggota di dalam guild/clan tersebut dominan berada pada kategori yang tinggi. Hal ini berarti bahwa sebagian besar anggota di dalam komunitas tersebut memiliki keterikatan, merasa berarti bagi anggota yang lain dan bagi komunitas sendiri, serta merasa yakin bahwa mereka memiliki kebutuhan yang sama yang akan terpenuhi melalui komitmen mereka di dalam komunitas tersebut. Sedangkan, jika dilihat dari dimensi-dimensi yang ada, dimensi Membership mendapat skor rata-rata tertinggi dibandingkan dimensi lainnya. Hal ini berarti dalam pembentukan sense of community di dalam guild/clan tersebut, partisipan sangat merasakan bahwa dirinya menjadi bagian dari sebuah komunitas

Download: .PDF