Abstrak
Peranan High Sensitivity C-Reactive Protein (hs-CRP) pada Penyakit Jantung Koroner
Agnes R Indrati
Universitas Padjadjaran, Current Biomarker in Acute Coronary Syndrome Bandung 2015
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Current Biomarker in Acute Coronary Syndrome Bandung 2015
High Sensitivity C-Reactive Protein (hs-CRP), penyakit jantung koroner
Usaha mencari penanda penyakit jantung koroner telah dimulai sejak abad 19, lebih dari 60% pasien yang menderita kejadian penyakit jantung koroner hanya memiliki 1 ataupun tanpa factor risiko tradisional dan lebih dari separuh pasien memiliki kadar lipid normal atau sedikit meningkat. Penyebab tersering penyakit jantung koroner adalah aterosklerosis dengan erosi atau rupture plak yang menyebabkan oklusi arteri transien, parsial maupun total. Hal ini menyebabkan jantung tidak dapat berfungsi sempurna tanpa aliran darah yang adekuat. Beberapa factor risiko untuk penyakit jantung koroner telah didokumentasikan dengan baik, seperti hipertensi, hiperlipidemia, diabetes, riwayat keluarga dengan penyakit jantung koroner, merokok, obesitas dan kurangnya kegiatan fisik