Abstrak RSS

Peran Dokter Spesialis Dalam Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Peran Dokter Spesialis Dalam Pelayanan Kesehatan Masyarakat
Tono Djuwantono
Universitas Padjadjaran, Dipresentasikan pada : Seminar Sehari IDI "Febris dan Permasalahannya" dan Diskusi Panel "Pecan Dokter di Berbagai Bidang". Bandung, 14 April 2012
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Dipresentasikan pada : Seminar Sehari IDI "Febris dan Permasalahannya" dan Diskusi Panel "Pecan Dokter di Berbagai Bidang". Bandung, 14 April 2012
, , ,

Dokter spesialis adalah dokter yang memiliki ilmu pengetahuan, keahlian dan keterampilan akan suatu bidang kedokteran tertentu secara mendalam. Dokter spesialis bertugas menangani penyakit-penyakit spesifik sesuai dengan keahliannya. Dokter spesialsi memiliki tugas dan peran penting dalam meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat di Indonesia. Dokter spesialis berperan menyediakan layanan kesehatan sekunder setelah dokter praktik umum. Jumlah dokter spesialis yang relatif masih sedikit serta penyebarannya yang tidak merata di sejumlah propinisi di Indonesia memerlukan perhatian khusus dan kesadaran dari para dokter spesialis di Indonesia. Dalam rangka memperbaiki penyebaran dokter spesialis yang tidak merata maka seorang dokter spesialis harus membangkitkan motivasi untuk melayani kesehatan seluruh lapisan masyarakat dan tidak semata-mata hanya untuk mengejar pendapatan yang tinggi di kota-kota besar di Indonesia. Sebagai seorang praktisi kesehatan, dokter spesialis tidak hanya merupakan seorang medical expert, tapi juga memiliki perang sebagai seorang communicator, collaborator, professional, health advocate, dan manager. Hal yang paling penting untuk diingat adalah bahwa pelayanan kesehatan yang dilakukan oleh dokter spesialis harus dilandasi dengan rasa belas kasihan dan kemanusiaan agar dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Download: .PDF