Abstrak RSS

Hubungan Antara Organizational Climate Dengan Work Engagement Pada Operator CEVD (Component Export Vanning Division) PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia

Hubungan Antara Organizational Climate Dengan Work Engagement Pada Operator CEVD (Component Export Vanning Division) PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia
Fany Elfida
Universitas Padjadjaran
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran
, ,

Produktivitas dapat dilihat melalui kuantitas dan kualitas kerja yang dihasilkan oleh karyawannya. Sebagai pelaksana yang secara langsung melakukan proses produksi, perilaku kerja karyawan tentu saja akan mempengaruhi hasil kerja organisasi pada akhirnya. Ketika perilaku kerja karyawan positif maka karyawan akan dapat menunjukkan performa kerja yang baik, namun sebaliknya ketika perilaku kerja negatif maka performa kerja yang ditunjukkan akan menjadi kurang baik. Karyawan yang kurang berkonsentrasi, tidak bersemangat atau merasa jenuh pada pekerjaannya memungkinkan adanya perasaan kurang terikat (engage) pada pekerjaan, sehingga menghasilkan perilaku kerja yang kurang positif. Perasaan terikat (engage) pada pekerjaan lebih dikenal dengan istilah work engagement. Work engagement yang dimiliki tidak selalu berada dalam keadaan statis, namun dipengaruhi oleh resources yang ada pada organisasi. Salah satu resources tersebut adalah organizational climate. Oleh karena itu, penelitian ini ingin melihat bagaimana hubungan antara organizational climate dengan work engagement. Penelitian dilakukan melalui pendekatan kuantitatif noneksperimental dengan menggunakan metode penelitian korelasional. Penelitian ini dilakukan kepada 94 orang karyawan yang menjabat sebagai operator pada CEVD (Component Export Vanning Division) PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia. Sedangkan teknik sampling yang digunakan adalah sampling acak proporsional. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat korelasi positif antara organizational climate dengan work engagement, namun kekuatan korelasi kedua variabel tergolong rendah. Seluruh responden merasakan organizational climate yang ada pada organisasi sebagai sesuatu yang favorable dan sebagian besar responden memiliki work engagement yang tinggi.

Download: .PDF