Abstrak
Hubungan Antara Spiritualitas Dengan Penerimaan Terhadap Penyakit Penderita Kanker Payudara Di Bandung
Arnovella
Universitas Padjadjaran
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran
kanker payudara, Penerimaan terhadap penyakit, spiritualitas
Penelitian mengenai kanker payudara menunjukkan bahwa penerimaan terhadap penyakit merupakan hal yang penting bagi pasien dalam menghadapi masalah psikologis yang muncul sepanjang perjalanan penyakitnya. Beberapa penelitian menyebutkan bahwa Penerimaan terhadap penyakit dapat membantu pasien untuk patuh akan proses pengobatan serta membantu pasien dalam beradaptasi dengan akibat dari memburuknya kondisi kesehatannya. Penelitian diluar maupun di indonesia menunjukkan bahwa spiritualitas memainkan peranan penting bagi pasien penyakit kronis dalam menghadapi penyakitnya. Penelitian ini dilakukan di Bandung, dengan total responden penelitian 21 orang penderita kanker payudara. Responden mengisi kuesioner Spiritual Attitude and Involvement List (SAIL) dan Acceptance of Illness Scale (AIS). Jawaban responden dihitung korelasinya menggunakan korelasi Pearson. Hasil menunjukkan adanya korelasi positif yang signifikan antara Spiritualitas dengan penerimaan terhadap penyakit pada penderita kanker payudara di Bandung (r=0,6, pvalue < 0,01). Semakin tinggi spiritualitas penderita kanker maka akan semakin tinggi penerimaan terhadap penyakit pasien. Dari penelitian ini didapatkan bahwa terdapat 4 dimensi pada spiritualitas yang dikaitkan dengan penerimaan terhadap penyakit yaitu meaningfullness, caring for others, connectedness with nature, dan spiritual Activity.