Abstrak RSS

Single Pill Combination of Amlodipin/Valsartan in Hypertension Management

Single Pill Combination of Amlodipin/Valsartan in Hypertension Management
Augustine Purnomowati
Universitas Padjadjaran, Himpunan Makalah Simposium Pendidikan Kedokteran Berkelanjutan Pusat Informasi Ilmiah Bagian Ilmu Penyakit Dalam RS. Dr. Hasan Sadikin Bandung
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Himpunan Makalah Simposium Pendidikan Kedokteran Berkelanjutan Pusat Informasi Ilmiah Bagian Ilmu Penyakit Dalam RS. Dr. Hasan Sadikin Bandung
,

Hipertensi mempakan salah satu faktor risiko aterosklerosis yang dapat dikontrol. Kerusakan organ target atau kejadian penyakit kardiovaskular umumnya terjadi pada penderita-penderita hipertensi yang tidak terkontrol. Hal ini menunjukkan sulitnya mencapai target tekanan darah, yang disebabkan tidak hanya oleh karena faktor penderita namun juga faktor klinisi. Penelitian-penelitian klinik menunjukkan bahwa sebagian besar penderita memerlukan 2 obat antihipertensi untuk mencapai target tekanan darah, terutama pada penderita-penderita diabetes. Panduan terapi dan Joint National Committee (JNC) 7 menganjurkan untuk memulai pemberian obat antihipertensi kombinasi pada penderita dengan tekanan darah sistolik/diastolik > 20/10 mmHg diatas target atau penderita dengan risiko tinggi menumt European Society Hypertension- European Society Cardiology (ESH-ESC). Pemberian obat antihipertensi kombinasi, sangat efektif dalam menumnkan tekanan darah, karena masing-masing obat bekerja dengan mekanisme yang berbeda (bekerja/menghambat lebih dari 1 tempat). Berbagai obat antihipertensi kombinasi telah dikembangkan, khusus mengenai kombinasi Amlodipin (calcium channel blocker/CCB) dan Valsaitan (angiotensin T1 receptor blocker/ARB) dosis tetap sebagai single pill, tampak bahwa kombinasi obat tersebut lebih efektif dalam menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik dibandingkan terapi tunggal masing-masing obat. Udem perifer salah satu efek samping Amlodipin yang sering teijadi, dapat dikurangi dengan penambahan Valsaitan yang mempunyai efek dilatasi vena. Began pula peningkatan aktifitas sistim renin-angiotensin (Renin-Angiotensin System/RAS) dan sistim syaraf simpatetik karena Amlodipin, dapat ditekan oleh Valsaitan. Untuk mencapai target tekanan darah, kombinasi kedua obat ini sebagai single pill selain efektif, juga aman, dapat diterima dan meningkatkan kepatuhan penderita.

Download: .PDF