Abstrak RSS

Stent Gastroduodenal Pada Gastric Outlet Obstruction (GOO) dan Stent Pankreas

Stent Gastroduodenal Pada Gastric Outlet Obstruction (GOO) dan Stent Pankreas
Muhammad Begawan Bestari
Universitas Padjadjaran, Symposium On Gastrointestinal Endoscopy And Digestive Diseases 2011
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Symposium On Gastrointestinal Endoscopy And Digestive Diseases 2011
, ,

GOO disebabkan oleh obstruksi mekanik gastroduodenoal atau gangguan motilitas dan dibagi menjadi 3 kategori utama yaitu: gangguan mekanikal jinak, gangguan mekanikal ganas dan gangguan motilitas. Ulkus peptikum dengan atau tanpa striktur merupakan penyebab tersering gangguan mekanikal jinak. GOO mekanikal ganas biasanya disebabkan oleh kanker gaster distal, duodenum proksimal atau kanker pancreas. Penyebab tersering gangguan motilitas gaster adalah gastroparesis yang sering disebabkan oleh diabetes. Penyebab lainnya adalah idiopatik, infeksi virus, akibat obat, atau keganasan hematologik Keluhan penderita GOO biasanya mual, muntah, penurunan berat badan, kembung, cepat kenyang dan/atau rasa tidak nyaman pada perut. Keluhan tersebut biasanya baru terlihat jelas bila telah terjadi obstruksi lanjut, karena adanya kemampuan gaster untuk distensi secara bermakna akibat adanya obstruksi. Pada pemeriksaan fisik bisa didapatkan succussion splash.

Download: .PDF