Abstrak
Hubungan Efektivitass Komunikasi Orang Tua-anak Dengan Penalaran Moral Pada Periode Anak Akhir Di Sekolah Dasar Percobaan Negeri Sabang Bandung
Wafda Shalannandia
Universitas Padjadjaran
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran
Efektivitas Komunikasi, penalaran moral, Periode Anak Akhir
Perkembangan anak pada masa anak akhir sangat dipengaruhi dari interaksinya dengan lingkungan, salah satunya mengenai perkembangan penalaran moral. Lingkungan terdekat yang mendukung perkembangan penalaran moral anak adalah keluarga yang memberikan kesempatan dan stimulasi kepada anak untuk menyelesaikan permasalah sosial menyangkut moral yang anak hadapi. Stimulasi ini dapat difasilitasi oleh komunikasi yang terjadi antara orangtua dengan anak. Data awal menunjukan bahwa pada anak yang memiliki penalaran moral yang berbeda dalam menghadapi suatu permasalahan sosial yang menyangkut moral, tampaknya dalam menyelesaikan permasalahan tersebut anak memiliki pola komunikasi yang berbeda. Oleh karena itu, peneliti ingin melihat hubungan antara efektivitas komunikasi orangtua-anak dengan penalaran moral anak pada periode akhir. Metode penelitian yang digunakan adalah studi korelasi antara variabel efektivitas komunikasi dengan penalaran moral. Penelitian ini dilakukan terhadap 91 responden dengan kriteria berusia 10-12 tahun, tinggal bersama orangtuanya dan bersekolah di SDPN Sabang Bandung. Teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan alat ukur berupa kuisioner Efektivitas Komunikasi dan Defining Issues Tes dari Rest. Selanjutnya dilakukan pengolahan data dengan menggunakan uji Rank Spearman. Berdasarkan pengolahan data diperoleh p-value 0,03 dan nilai korelasi 0,309 dengan รก 0.05. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan antara efektivitas komunikasi orangtua-anak dengan penalaran moral anak.dan besar korelasi antara dua variabel tersebut sebesar 31%.