Abstrak
Health Belief Mengenai Perilaku Berolahraga Pada Mahasiswa Yang Melakukan Olahraga Rutin Dan Tidak Rutin Di Fakultas Psikologi Unpad Angkatan 2015
Bhagaskara Gemilang
Universitas Padjadjaran
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran
health belief, mahasiswa, Olahraga
Mahasiswa sebagai individu memiliki tugas untuk belajar dan mempersiapkan karir nantinya. Dalam rangka pelaksanaannya diperlukan kesehatan sehingga dapat dengan maksimal mengikuti kegiatan-kegiatannya. Keehatan sendiri dapat diperoleh salah satunya yang signifikan adalah dengan melakukan olahraga rutin. Namun ternyata tidak semua mahasiswa melakukan perilaku sehat olahraga. Menurut Rosenstock (1966), perilaku sehat didorong oleh keyakinan atau nilai-nilai akan kesehatan atau disebut health belief. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana gambaran health belief mengenai perilaku berolahraga pada mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Padjadjaran angkatan 2015 yang berolahraga rutin dan tidak berolahraga rutin. Subjek dari penelitian ini adalah 113 orang. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif. Data dari penelitin ini diperoleh dengan menggunakan kuesioner yang diturunkan dari teori health belief tahun 1988. Hasil pengolahan data menggunakan tabel frekuensi dan tabulasi silang, diperoleh sebanyak 81 orang (92%) dari 88 yang memiliki health belief rendah, tidak rutin berolahraga, sedangkan sebanyak 16 orang(64%) dari 25 orang yang memiliki health belief tinggi, rutin berolahraga. Hal ini menunjukkan kecenderungan mahasiswa yang memiliki health belief tinggi akan terlibat dalam olahraga rutin, dan sebaliknya