Abstrak RSS

Efek Toksisitas Subkronik Ekstrak Etanol Kulit Batang Sintok Pada Tikus Putih Galur Wistar

Efek Toksisitas Subkronik Ekstrak Etanol Kulit Batang Sintok Pada Tikus Putih Galur Wistar
Sri Adi Sumiwi, Anas Subarnas, Rizki Indriyani
Universitas Padjadjaran, Dipresentasikan di Kongres Ilmiah Nasional ISFI , Yogyakarta , 2008
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Dipresentasikan di Kongres Ilmiah Nasional ISFI , Yogyakarta , 2008
,

Ekstrak etanol kulit batang sintok (Cinnamomum sintoc BL.) telah dilaporkan memiliki aktivitas antiinflamasi dan antidiare. Sebagai obat bahan alam biasanya masyarakat mengkonsumsi obat tersebut dalam jangka waktu yang lama. Oleh karena itu telah dilakukan pengujian toksisitas subkronik ekstrak etanol kulit batang sintok (Cinnamomum sintoc BL.) pada tikus galur Wistar, dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan ekstrak etanol kulit batang sintok dalam jangka waktu lama pada beberapa parameter biokimia darah dan organ.Ekstrak etanol kulit batang sintok diberikan pada tikus dengan dosis 1000 mg/kg bobot badan secara oral selama 90 hari berturut-turut pada hewan uji dibandingkan terhadap kontrol yaitu kelompok hewan uji yang tidak diberi obat Pengamatan yang dilakukan yaitu jumlah eritrosit, leukosit, kadar hemoglobin, nilai hematokrit; pengambilan darah dari jantu kadar SGOT, SGPT, dan kreatinin; dilakukan pembedahan dan diambil organ hati dan ginjalnya kemudian diamati perubahan yang terjadi secara mikroskopis melalui preparat histopatologinya. asil penelitian hanya menunjukkan perbedaan efek yang nyata dengan kelompok kontrol PGA 2 % (a= 0,05) pada parameter darah berupa jumlah eritrosit kelompok tikus jantan, diantara parameter uji yang lainnya yaitu, indeks organ, darah dan biokima darah. Pemeriksaan histopatologi menunjukkan adanya perubahan pada organ hati yaitu, susunan sel hati yang tidak teratur dan terjadi perlemakan pada sel hati. Sedangkan pemeriksaan histopatologi organ ginjal, tidak menunjukkan adanya perubahan yang mengarah pada kerusakan.

Download: .Full Papers