Abstrak RSS

Penurunan Kadar Logam Dalam Limbah Air Sungai Dengan Menggunakan Mineral Alam Indonesia Yang Teremban TiO2

Penurunan Kadar Logam Dalam Limbah Air Sungai Dengan Menggunakan Mineral Alam Indonesia Yang Teremban TiO2
Diana Rakhmawaty Eddy, Iwan Hastiawan, Yusi Deawati
HKI
Indonesia
Diana Rakhmawaty Eddy, Iwan Hastiawan, Yusi Deawati, HKI
, , ,

Abstrak. Pencemaran air merupakan masalah yang sangat mengkhawatirkan, terutama pencemaran oleh limbah cair yang berasal dari industri. Saat ini, metode fotokatalisis tengah dikembangkan sebagai salah satu alternatif untuk mendegradasi zat berbahaya pada limbah cair menjadi zat yang tidak berbahaya. Zeolit alam asal Tasikmalaya Jawa Barat diaktivasi, lalu dimodifikasi dengan TiO2 membentuk fotokatalis, dikeringkan dan dikalsinasi pada suhu tinggi. Lalu dilakukan karakterisasi fotokatalis dengan difraksi sinar X dan uji morfologi struktur dengan SEM yang menunjukkan TiO2 telah terimobilisasi pada zeolit alam. Proses fotokatalisis dilakukan terhadap sampel air yang terkontaminasi limbah cair, dengan menggunakan radiasi sinar ultraviolet yang berasal dari lampu merkuri. Untuk mengetahui keefektifan fotokatalis Ti02-zeolit dalam mendegradasi limbah cair melalui metode fotokatalisis, maka dilakukan pengujian pengurangan kadar logam berat dari sampel air sungai tersebut, dimana hasilnya kadar logam Fe dan logam Cr mengalami penurunan dan berada di bawah batas yang diperbolehkan terdapat di air sungai.

Download: Full Teks