Abstrak RSS

Gambaran Job Demand-control Pada Perawat Pelaksana Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit Dustira Kota Cimahi

Gambaran Job Demand-control Pada Perawat Pelaksana Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit Dustira Kota Cimahi
Umi Kuswari
Universitas Padjadjaran
Indonesia
Universitas Padjadjaran
, , ,

Rumah Sakit Dustira merupakan rumah sakit angkatan darat yang memberikan pelayanan kesehatan kepada TNI, PNS, pengguna BPJS, dan masyarakat umum. Jumlah pasien yang besar menuntut RS Dustira untuk memberikan pelayanan terbaiknya termasuk dari segi tenaga kesehatan. Tenaga kesehatan yang paling sering berhubungan dan berinteraksi langsung dengan pasien adalah perawat. Tugas perawat untuk memberikan asuhan keperawatan dan bertanggungjawab terhadap keselamatan pasien dipersepsikan sebagai beban kerja yang dapat menimbulkan tekanan psikologis pada perawat. Kontrol perawat terhadap pekerjaan juga akan mendukung penyelesaian tugas perawat. Secara umum, tugas-tugas perawat RS Dustira terselesaikan namun masih ada beberapa tugas yang belum mencapai standar rumah sakit, khususnya perawat rawat inap. Interaksi tinggi rendahnya job demand dan job control (Karasek dan Theorell, 1990) pada perawat dapat menghasilkan tipe kerja yang dimiliki perawat. Sehingga dapat dilihat aspek mana yang perlu diperbaiki sehingga mampu mencapai standar rumah sakit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran job demand-control serta tipe kerja pada perawat Unit Rawat Inap Rumah Sakit Dustira. Responden penelitian ini adalah 80 orang perawat rawat inap, RS Dustira. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif non-ekperimental dengan metode studi deskriptif, dengan teknik sampling proportionate stratified random sampling. Alat ukur yang digunakan adalah Job Content Questionnaire yang diadaptasi dari Karasek dan Theorell (1990). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar Job Demand dan Job Control perawat rawat inap RS Dustira berada pada kategori tinggi, sehingga tipe kerja yang dimiliki oleh perawat rawat inap RS Dustira adalah active job. Dalam penelitian ini juga tidak ditemukan perbedaan yang signifikan antara perawat laki-laki dengan perawat perempuan. Dan tidak terdapat perbedaan yang signifikan pula pada perawat dengan latar belakang pendidikan D3, D4, dan S1.

Download: .Full Papers