Abstrak RSS

Hubungan Antara Perilaku Kepemimpinan Dengan Partisipasi Anggota Dalam Kegiatan Gapoktan Pusakamukti (Suatu Kasus Di Desa Pusakasari Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis)

Hubungan Antara Perilaku Kepemimpinan Dengan Partisipasi Anggota Dalam Kegiatan Gapoktan Pusakamukti (Suatu Kasus Di Desa Pusakasari Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis)
Nendi Setiawan, Dini Rochdiani, Mochamad Ramdan
Universitas Padjadjaran, Jurnal Ilmiah Mahasiswa AGROINFO GALUH Volume 1 Nomor 2, Januari 2015, p-ISSN: 2356-4903, e-ISSN: 2579-8359, DOI: https://dx.doi.org/10.25157/jimag.v1i2.244, https://jurnal.unigal.ac.id/index.php/agroinfogaluh/article/view/244/233
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Jurnal Ilmiah Mahasiswa AGROINFO GALUH Volume 1 Nomor 2, Januari 2015, p-ISSN: 2356-4903, e-ISSN: 2579-8359, DOI: https://dx.doi.org/10.25157/jimag.v1i2.244, https://jurnal.unigal.ac.id/index.php/agroinfogaluh/article/view/244/233
, ,

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui : (1) Tingkat perilaku kepemimpinan kontak tani, (2) Tingkat partisipasi anggota kelompok tani, (3) Hubungan antara perilaku kepemimpinan kontak tani dengan partisipasi anggota kelompok tani. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survai. Penarikan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling dan Profortionate Stratified Random Sampling. Analisis data dengan cara deskriptif menggunakan Nilai Tertimbang (NT), sedangkan untuk menguji adanya hubungan menggunakan uji korelasi Rank Spearman (rs) dan untuk mengetahui signifikasi menggunkan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Tingkat perilaku kepemimpinan kontak tani berada pada klasifikasi sedang. (2) Tingkat partisipasi anggota kelompok tani berada pada klasifikasi sedang dan (3) Hubungan antara perilaku kepemimpinan kontak tani dengan partisipasi anggota kelompok tani menunjukkan hubungan positif yang nyata (Significant).

Download: .Full Papers