Abstrak
Pengaruh Kombinasi Konsentrasi Pupuk Hayati Dengan Pupuk Organik Cair Terhadap Kualitas Dan Kuantias Hasil Tanaman Teh (camellia Sinensis (l.) O.kuntze) Klon Gambung 4
Intan Ratna Dewi A.
Unpad
Indonesia
Unpad
Klon Gambung 4, Kombinasi, Pupuk Hayati, Pupuk Organik Cair, Tanaman Teh
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kombinasi pupuk hayati dengan pupuk organik cair terhadap kualitas dan kuantitas hasil tanaman teh klon Gambung 4. Percobaan dilaksanakan sejak bulan Januari 2002 sampai dengan bulan Mei 2002. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK). Perlakuan kombinasi pupuk hayati dengan pupuk organik cair terdiri dari 12 taraf dengan tiga kali ulangan, yaitu sebagai berikut : A = kontrol, B = 1% EM4, C = 1% Biotea, D = 0,5% EM4 + 0,5% Biotea, E = 0,5% EM4 + 1% Biotea, F = 0,5% EM4 + 1,5% Biotea, G = 1% EM4 + 0,5% Biotea, H = 1% EM4 + 1% Biotea, I = 1% EM4 + 1,5% Biotea, J = 1,5% EM4 + 0,5% Biotea, K = 1,5% EM4 + 1% Biotea, L = 1,5% EM4 + 1,5% Biotea. Hasil percobaan menunjukkan bahwa kombinasi perlakuan EM4 dan pupuk organik cair memberikan perbedaan yang nyata terhadap semua variabel yang diamati (persentase berat peko, rasio pucuk peko terhadap pucuk burung, rendement pucuk, berat basah pucuk dan berat kering pucuk).Hasil terbaik diperoleh dari perlakuan kombinasi 0,5% EM4 + 1% Biotea, 0,5% EM4 + 1,5% Biotea, dan 1% EM4 + 1% Biotea.