Abstrak 
Gurat Tapak, Ingkeun Ngagurat Tapak: Sebuah Kreativitas Bentuk Seni Pergelaran Baru Dan Pengawetan Seni Tradisional
kalsum
Unpad
Indonesia
Unpad
Gurat Tapak, Ingkeun Ngagurat Tapak, Seni Tradisional
Terjemahan judul berbahasa Sunda secara harfiah: Garis jejak, biarlah menggariskan jejak, Adapun pemaknaan bebas dilihat dari konteks, kira-kira: Jejak-jejak keteladanan, biarkan menggaris untuk pegangan langkah pada masa depan, Ungkapan manis bermakna mendalam tersebut, sajian Setra Karesmen hasil kreasi masyarakat kesenian yang akan dipergelarkan tanggal 31 Desember di Cimahi, dengan dukungan Pemkot.
Setra Karesmen adalah, sebuah kreativitas sajian kesenian yang menggelarkan bagian dari sejarahâ Pasundan dengan dukungan teknologi modern. Pementasan ini berupa lantunan tembang, iringan musik, prolog kisah, dilengkapi audio – visual. Kegiatan ini mendukung pengawetan dan pendokumentasian karya sastra dan kesenian Tembang Cianjuran dalam kurun waktu tertentu.