Abstrak RSS

Kondisi Vegetasi Mangrove Di Luwuk-banggai Sulawesi Tengah

Kondisi Vegetasi Mangrove Di Luwuk-banggai Sulawesi Tengah
Budi Irawan
Unpad
Indonesia
Unpad
, , ,

Penelitian mengenai kondisi vegetasi mangrove telah dilakukan di Luwuk- Banggai, Sulawesi Tengah pada bulan Juli 2005 yang meliputi 2 lokasi penelitian, yaitu Pulau Pasokan, Desa Uedikan, Luwuk Timur (000 53’ 55,3” LS dan 1230 03’26,4” BT) dan Muara Sungai Batui, Desa Bugis, Batui (010 14’ 42,0” LS dan 1220 33’47,0” BT). Peneltian ini dilakukan untuk mengetahui keanekaragaman jenis dan struktur komunitas yang terdiri dari Frekuensi Relatif, Kerapatan Relatif, Dominansi Relatif dan Nilai Penting setiap jenis Tumbuhan Mangrove. Hasil identifikasi diperoleh senyak 27 jenis tumbuhan mangrove yang terdiri dari 17 jenis mangrove sejati (true mangrove) dan 10 jenis mangrove ikutan (associate mangrove). Bruguiera gymnorrhiza mempunyai nilai penting tertinggi di Lokasi Pulau Pasokan (93,09), sedangkan jenis Avicennia lanata mempunyai nilai penting tertinggi di lokasi Muara Sungai Batui (155,05).

Download: pdf