Abstrak RSS

Karakteristik Model Optimasi Untuk Masalah Perencanaan Taknis Cdm

Karakteristik Model Optimasi Untuk Masalah Perencanaan Taknis Cdm
D. Chaerani, I.Permana, Firdaniza, Sudradjat
Unpad
Indonesia
Unpad
, , , ,

Clean Development Mechanism (CDM) atau mekanisme pembangunan bersih telah menjadi suatu isu yang penting dalam kaitannya mencari sumber energi terbarukan. Slah satu sumber daya alam yang memegang peranan penting dalam konteks CDM adalah manajemen perhutanan. Termotivasi oleh model optimasi untuk manajemen perhutanan berbasis CDM yang diusulkan oleh Guttierez et al(2006), dalam makalah ini disajikan suatu usulan baru untuk mengaplikasikan model optimisasi yang berbeda dari usulan Guttierez et al, yaitu model Optimisasi untuk masalah perencanaan Taktis Manajemen Perhutanan (MPTP) yang merupakan pengembangan dari model optimisasi perhutanan yang diusulkan oleh M.Ronqqvist (2003). Model ini merupakan masalah optimisasi yang dapat diklasifikasikan dalam kelas masalah Mixed Integer Programming (MIP). Hal ini mengakibatkan diperlukannya skema khusus untuk menangani keberadaan variabel integer yang terlibat dalam permasalahan. Dalam makalah ini, diusulkan skema Branch and Bound (BB) untuk pencarian solusi optimal. Data ilustratif digunakan sebagai bahan perhitungan dan analisis.

Download: pdf