Abstrak RSS

Pengaruh Pemberian Jumlah Pakan Terbatas Terhadap Performa Produksi Kelinci Rex

Pengaruh Pemberian Jumlah Pakan Terbatas Terhadap Performa Produksi Kelinci Rex
Husmy Yurmiati
Unpad
Indonesia
Unpad
, ,

Pakan merupakan salah satu faktor yang perlu diperhatikan, karena membutuhkan biaya yang besar, untuk dapat menghasilkan ternak dengan performa produksi yang baik. Berbagai upaya yang dapat dilakukan, diantaranya pemberian jumlah pakan yang dibatasi. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh jumlah pakan yang dibatasi, namun masih memberikan efek positif terhadap performa produksi kelinci. Penelitian dilakukan secara experiment menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan perlakuan 3 macam jumlah pemberian pakan yaitu (P1 = 100 % kebutuhan, P2 = 80 % dari kebutuhan, P3 = 60 % dari kebutuhan) masing-masing diulang 6 kali sehingga jumlah ternak yang digunakan sebanyak 18 ekor kelinci rex jantan lepas sapih. Ransum yang diberikan mengandung protein 16,86 % dengan energy 2593 kkal/kg, serat kasar 13,30 %. Data dianalisis dengan sidik ragam, dan dilanjutkan dengan Uji Duncan. Peubah yang diukur adalah pertambahan berat badan (g), bobot potong (g), persentase karkas (%) dan bobot kulit mentah/pelt (g). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian jumlah pakan berpengaruh terhadap peningkatan pertambahan bobot badan, bobot potong, persentase karkas, dan bobot kulit yang dihasilkan. Pemberian jumlah pakan 80 % dari kebutuhan menghasilkan performa produksi yang baik pada ternak kelinci.

Download: doc