Abstrak RSS

Penuntun Praktikum Mikrobiologi Farmasi

Penuntun Praktikum Mikrobiologi Farmasi
Dra. Hj. Dewi Rusmiati, Dra. Hj. Sulistianingsih, Dr. Tiana Milanda, Sri Agung F.K, M.Si.
Unpad
Indonesia
Unpad

Suatu antibiotik mempunyai MIC yang berlainan terhadap bakteri tertentu. Kepekaan mikroba terhadap antibiotik dapat dilihat dari konsentrasi minimum untuk inhibisi oleh suatu antibiotika terhadap mikroba tertentu. Penetapan MIC dapat dilakukan dengan menguji sederetan konsentrasi yang dibuat dengan pengenceran, metode yang digunakan dapat dengan cara turbidimetri ataupun cara difusi agar. Konsentrasi terendah dimana pertumbuhan bakteri terhambat dinyatakan sebagai konsentrasi minimum untuk inhibisi (MIC).Penentuan kepekaan mikroba terhadap antibiotika harus dilakukan secara in vitro yang dinyatakan dalam MIC dan aktivitas penghambatannya pada MIC tersebut. MIC ini tidak dapat dianggap akan setara dengan MIC in vivo karena dalam tubuh manusia terjadi biotrasformasi antibiotika, terjadi penguraian atau fiksasi antibiotika pada protein plasma sehingga aktivitas antibiotika akan berkurang. Setiap antibiotika mempunyai sifat farmakokinetik yang berbeda tergantung pada sifat fisikokimianya dan karakteristik fisiologi individual pemakai.

Download: pdf