Abstrak
Estimasi Parameter Beta-adjusted Dalam CAPM Dengan Volatilitas Tak Konstan
Sukono, Yusup Supena, Endang Soeryana Hasbullah
Universitas Padjadjaran, Prosiding Seminar Nasional Penelitian, Pendidikan dan Penerapan MIPA, Fakultas MIPA, Universitas Negeri Yogyakarta, 18 Mei 2013
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris
Universitas Padjadjaran, Prosiding Seminar Nasional Penelitian, Pendidikan dan Penerapan MIPA, Fakultas MIPA, Universitas Negeri Yogyakarta, 18 Mei 2013
beta-adjusted, capm, estimasi parameter, model GARCH, risiko sistematik
Persamaan standar Capital Asset Pricing Model (CAPM) menyatakan bahwa keseimbangan pasar modal akan ditunjukkan oleh garis pasar saham (aset), di mana garis tersebut menghubungkan kesempatan investasi bebas risiko dan investasi berisiko. Koefisien parameter beta dalam CAPM merupakan ukuran risiko sistematik dalam pasar modal, yang nilainya harus diestimasi dengan akurat. Dalam paper ini dikaji tentang estimasi parameter beta-adjusted bilamana return indeks pasar memiliki volatilitas tak konstan. Volatilitas tak konstan dalam return indeks pasar dianalisis menggunakan model-model generalized autoregressive conditional heteroscedastic (GARCH). Selanjutnya, dengan menggunakan estimator beta, nilai rata-rata estimator beta, dan volatilitas estimator beta, digunakan untuk memprediksi koefisien beta-adjusted periode yang akan datang. Metode penaksiran seperti demikian akan digunakan untuk menganalisis beberapa saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Hasilnya diharapkan bahwa estimator beta-adjusted lebih sesuai dengan kondisi pasar yang sebenarnya.